Ku menanti, pertanda langit yang akan membawa
Sejuknya, angin malam
Meniupkan senandung pelipur rasa sepi
Cepat-cepat datanglah ke sini
Bersama hati nurani
Andai kau tak datang malam ini
Ku kan menanti di sini
Dan bila nanti kau telah tiba
Harapku pasti berbunga
Yakinku ini, tak rela
Cepat-cepat datanglah ke sini
Bersama hati nurani
Andai kau tak datang malam ini
Ku kan tetap menunggu
Ku kan terus menanti
Sampai kau hadir di sini