Malangmu melintang pukang
Kau lari tunggang langgang
Panik dihadang di gelandang
Betapa malang kau Malang
Ratusan nyawamu melayang
Lunglai roboh orang-orang
Tinggal nama yang pulang
Di Kanjuruhan malam Minggu
Jerit dan teriak jadi saksi bisu
Gegap gempita kembali fana
Yang abadi kini Prasasti luka
Sejak diledakkan pada kita
Gas airmata jadi gas airmata
Meledak di rumah-rumah duka
Meledak pula di seantero dunia
Berguguran harapan-harapan
Telah mati muda masa depan
Terlalu muda ia dibatunisankan
Di rumput hijau taman kesedihan